TVPChannel.Co.id, Belitung —
Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Tanjungpandan Kanwil Kemenkumham Babel melaksanakan kegiatan pembinaan Fisik, Mental, dan Disiplin (FMD) bertempat di Pulau Lengkuas Kecamatan Sijuk, Sabtu (25/05).
Kegiatan FMD ini dilaksanakan dalam rangka peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) di Lapas Tanjungpandan sekaligus kekompakan seluruh jajaran dan keluarga besar Lapas Tanjungpandan. Kegiatan yang dikemas dalam konsep Outbond ini, juga diikuti Oleh Darma Wanita Persatuan Lapas Tanjungpandan.
Kalapas Kelas IIB Tanjungpandan Gowim Mahali menjelaskan Pelaksanaan kegiatan pembinaan FMD ini juga dalam upaya membentuk karakter pegawai yang memiliki sikap cepat, tanggap dan disiplin.
Selain itu, kegiatan ini juga untuk mempererat silaturahmi sesama keluarga besar Lapas Tanjungpandan. "Tujuan utama dari kegiatan FMD ini untuk menanamkan rasa percaya diri, kerja sama dan disiplin petugas Lapas Tanjungpandan dalam melaksanakan tugas," jelasnya
Sementara itu, Kasubag Tata Usaha Lapas Tanjungpandan Dedi Mardjana berharap, selesai kegiatan ini para petugas dapat meningkatkan kinerjanya sehingga bisa memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
Seraya menambahkan Kegiatan tersebut dikemas dengan berbagai Games Dinamika Kelompok, untuk melatih jajaran dengan berbagai dinamika dalam pelaksanaan Tugas. "Kita kemas dengan berbagai Games untuk melatih kekompakan dan keuletan dalam pelaksanaan tugas. Alhamdulillah kegiatan berjalan lancar," ujar Dedi.