Rutan Kelas I Bandar Lampung Gelar Test Urine Razia Kamar Hunian Warga Binaan

TVPChannel.Co.id, Bandarlampung —

Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas I Bandar Lampung bersinergi dengan TNI dan POLRI melaksanakan kegiatan Razia kamar hunian WBP dan melaksanakan test Urine kepada WBP Rutan secara acak.

Rutan Kelas I Bandar Lampung sebagai Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan, sering dihadapkan oleh berbagai permasalahan dan tatangan. Berbagai daya dan upaya telah di lakukan Rutan Bandar Lampung untuk mencegah terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban.

Salah satunya seperti yang di laksanakan pada hari ini, Senin, 03 Mei 2024 Rutan Kelas I Bandar Lampung melaksanakan kegiatan sidak kamar hunian WBP dan melaksanakan kegiatan Test Urin kepada WBP yang di pilih secara acak. 

Upaya ini dilakukan untuk mencegah hal-hal yang dapat menimbulkan gangguan kamtib yang berasal dari dalam Rutan serta untuk mengklarifikasi berita berita miring yang beredar di media-media online dan juga menepis keraguan masyarakat terhadap Rutan Bandar lampung.

Kegiatan ini juga melibatkan Sinergi antar Instansi KemenKumHam, TNI dan POLRI yang mana pada pelaksanaan nya Pos Koramil Jati Agung dibawah Koramil 421-09/TJB mengerahkan tiga Anggota personil nya dan juga Polsek Jati Agung mengerahkan Tiga Anggota personil nya untuk membantu kegiatan pada hari ini. 

Kepala Kesatuan Pengamanan (Ka KPR) Rutan Kelas I Bandar Lampung, Alfian mewakili Karutan membuka kegiatan ini dengan mempin apel gabungan. Lau dibentuk tiga Kelompok yang secara serempak melaksanakan Kegiatan Razia di masing-masing Blok A, B dan C. 

Dari pelaksanaan giat Razia kamar hunian ini tidak di temukan adanya benda-benda terlarang seperti alat komunikasi maupun indikasi narkotika di dalam blok hunian WBP Rutan Bandar Lampung.

Kegiatan di lanjutkan dengan Pengambilan sampel urin terhadap WBP yang di pilih secara acak dari Blok A, B dan C. dan hasil dari test urin ini tidak terdapat WBP yang terindikasi mengkonsumsi narkoba atau (NEGATIF) Narkotika yang dapat dilihat dari indikator alat test Urin.

Kepala KPR Rutan I Bandarlampung Alfian mewakili Karutan Iwan Setiawan menyampaikan, upaya yang telah dilakukan ini diharap dapat menjaga stabilitas keamanan di dalam rutan, mewujudkan bersih dari Halinar dan Responsive menjaga kepercayaan Publik.

Bila kepercayaan publik yang sudah terbangun sebelum nya terkontaminasi akan informasi bohong atau hoax, tentu menimbulkan efek negative dan merugikan. 

Ka.KPR menegaskan dan mengarahkan kepada Masyarakat jika ada yang ingin di tanyakan ataupun ada hal yang ingin di sampaikan silahkan untuk datang ke rutan ke bagian pengaduan atau dapat menghubungi melalui nomor pengaduan yang telah di sediakan pihak Rutan Bandar Lampung.
Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak